wellcome to my blog



syukuri apa yang kita miliki, maka kita akan menerima diri kita apa adanya :)

Jumat, 30 Desember 2011

RASA SESAL

Rasa Sesal

Rasanya teman-teman pernah memiliki rasa sesal, namun sangat benar bahwa sesal hadir di akhir. Rasanya ingin sekali mengulang waktu kembali agar kita bisa memperbaiki. Namun waktu tak bisa diputar kembali, nasi telah menjadi bubur. Seperti halnya orang yang telah meninggalkan kita terlebih dulu, ingin sekali rasanya memberikan hal yang terbaik kepada dirinya, memberikan hal yang ia inginkan, namun setelah ia pergi kita baru menyadarinya, dan itu terlambat. Kepergian menyadarkan kita bahwa ada satu rasa, satu hal yang kita sayang dan sukai dari dirinya serta betapa pentingnya mereka dalam hidup kita, orang tua, sahabat, kekasih atautetangga sekalipun telah mewarnai hari-hari kita. Atau contoh lainnya nilai ujian yang tidak sesuai dengan yang kita harapkan, tak apa kawan setidaknya kita telah berusaha dan berdoa hasil akhirnya harus kita syukuri.
Adakah pengobatan rasa sesal? Tampaknya tidak ada namun yang bisa meringankan adalah, syukuri apa yang telah Allah berikan kepada kita, berusaha agar menjadi lebih baik di kemudian hari. Jadikan rasa sesal itu sebagai pengalaman yang akan mengajarkan kita di masa yang akan datang. Jangan pendam rasa sesal itu karena hanya akan merusak hari-harimu, dan fisik kita yang terganggu, saya pun juga memiliki rasa sesal, namun berusaha untuk merinagnkannya, setidaknya rasa sesal itu tidak terus menghantui hari-hariku. Tidak terus bermain-main dengan pikiranku, memang sulit untuk melakukan itu, namun terus berusaha untuk kemudian hari. Semoga rasa sesal itu tidak dating kembali dan kita dapat melukis hari-hari kita dengan keindahan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar